SEKILAS INFO
: - Minggu, 24-09-2023
  • 2 tahun yang lalu / STAI Barumun Raya Sibuhuan Telah Membuka Pendaftaran Mahasiswa Baru Gelombang II Tahun Akademik 2021/2022 Mulai Tanggal 15 Juni s/d 22 Agustus 2021
Terapkan Prokes, Sidang Munaqosah STAIBR Sibuhuan Berjalan Lancar

Sibuhuan (STAIBR) —- Sekolah Tinggi Agama Islam Barumun Raya (STAIBR) Sibuhuan, Minggu (13-12-2020) melaksanakan sidang munaqosah kepada 65 mahasiswa.

Sidang munaqosah berjalan lancar dan sukses dengan tetap menerapkan protokol kesehatan (Prokes) yang ditetapkan pemerintah.

“Karena ini masih masa Pandemi Covid-19, Sidang Munaqosah Sekolah Tinggi Agama Islam Barumun Raya (STAIBR) Sibuhuan ini dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan,” kata ketua sidang Junda Harahap, di Sibuhuan.

Junda Harahap menyampaikan bahwa ke-65 mahasiswa yang sidang ini terdiri dari empat jurusan yakni ; Ahwal Asy Syahsyiyah sebanyak 7 orang, Perbankan Syari’ah (PS) sebanyak 25 orang, Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) sebanyak 27 orang dan Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) sebanyak 6 orang.

“Semoga semua mahasiswa yang sidang hari ini mendapatkan nilai baik, dan menjadi sarjana yang dapat mengaplikasikan ilmunya di masyarakat dengan baik,” harap Junda Harahap.

Ditempat terpisah, salahsatu peserta ujian munaqosah, Muhammad Adriandi mahasiswa Ahwal Al-Syakhshiyah, menyampaikan rasa haru dan bahagia, karena sudah dapat menempuh tahapan demi tahapan menjadi mahasiswa di STAIBR Sibuhuan hingga pada akhirnya sidang munaqosah hari ini.

“Tak terasa sudah hampir 4 tahun berada di kampus STAIBR, banyak kenangan yang menjadi penambah pengalaman selama menimba ilmu di STAIBR, terimakasih kepada semua civitas akademika. Jayalah STAIBR,” kenang Muhammad Adriandi.

Selain ketua sidang Munaqosah Junda Harahap, formatur penguji lainnya ada juga sebagai Sekretaris Mira Yanti Lubis, beranggotakan Syafaruddin Hasibuan, Hakim Muda Harahap, Lailan Aprina Siregar, Mancar, Abd. Manaf H.T Uruk, Tolentino dan Amhar Maulan Harahap.

Sementara, yang menguji pada sidang munaqosah ini ada juga pewakilan dari Kopertais Wilayah IX Sumatera Utara yaitu
Dr. H. Ansari, MA. (MAE).

TINGGALKAN KOMENTAR

Data Kampus

Website STAI BARUMUN RAYA

NSPTKI : 143121909021

Jl. Ki Hajar Dewantara No. 66 B, Sibuhuan
KEC. Barumun
KAB. Padang Lawas
PROV. Sumatera Utara
KODE POS 22763
TELEPON (0636)421052
FAX (0636)421052
EMAIL staibr.barumunraya@gmail.com

Maps Kampus