SEKILAS INFO
: - Minggu, 24-09-2023
  • 2 tahun yang lalu / STAI Barumun Raya Sibuhuan Telah Membuka Pendaftaran Mahasiswa Baru Gelombang II Tahun Akademik 2021/2022 Mulai Tanggal 15 Juni s/d 22 Agustus 2021
STAIBR Sibuhuan Menjadi Salahsatu Objek Penelitian Analisi Kualitas Pengembangan PTKIS

Sibuhuan (STAIBR) —– Yayasan Perguruan Tinggi Islam Al-hikmah (YASPETIA) Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Al-Hikmah Tebing Tinggi menjadi salahsatu PTKIS yang mendapatkan bantuan penelitian pengembangan Pendidikan Tinggi Tahun Anggaran 2022.

Penerima bantuan penelitian ini diketuai oleh Dr. Ficki Padli Pardede, MA dan sebagai anggota, Anugrah Mulia Tampubolon, M.Pd.

Penelitian mengambil tema ‘Analisis Kualitas layanan Akademik Perguruan Tingkat Keagamaan Islam Swasta (PTKIS) di Sumatera Utara’.

“Kedatangan kita di kampus STAIBR ini untuk melakukan penelitian terkait Analisis Kualitas pengembangan Pendidikan Tinggi Tahun Anggaran 2022 di Kampus STAI Barumun Raya Sibuhuan,” kata Dr. Ficki Padli Pardede, MA, Kamis (08/12/22).

( keterangan Poto saat wawancara dengan ketua senat dan Ketua STAI Barumun Raya Sibuhuan hal Analisis Kualitas pengembangan Pendidikan Tinggi )

“Selain STAIBR, kita juga melakukan dikampus lainnya di Sumatera Utara,” sambung Ficki Padli Pardede.

Ficki Padli Pardede menjelaskan bahwa penelitian ini dilaksanakan berdasarkan SK Nomor: 6014 Tahun 2022 Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Direktorat Jendral Pendidikan Islam Kementrian Agama tentang penerima bantuan penelitian pengembangan Pendidikan Tinggi Tahun Anggaran 2022 di laksanakan di Kampus STAI Barumun Raya Sibuhuan dan beberapa Kampus Lainnya.

“Kita ingin melihat dan sekaligus menganalisis Kualitas layanan Akademik dan Program KIP-Kuliah terhadap minat Mahasiswa di Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (PTKIS) Sumatera Utara,” tandas Ficki.

Tim penelitian ini disambut baik oleh Ketua Senat STAI Barumun Raya Sibuhuan, Drs. H. Syafaruddin Hasibuan, MA , Ketua, H. Ismail Nasution, Lc,M.TH, dan Wakil Ketua bidang Kemahasiswaan, Amru Hasibuan, MH.

Ketua STAIBR, H. Ismail Nasution Lc, M.TH menyampaikan bahwa program KIP-Kuliah ini sangat membantu mahasiswa utamanya yang kurang mampu secara ekonomi.

“Dengan adanya KIP-Kuliah, berefek lebih luas juga terhadap minat masyarakat untuk melanjutkan kuliah, utamanya di STAIBR,” kata Ismail Nasution.

Bahkan, lanjut Ismail Nasuiton, saat ini mahasiswa STAIBR tidak hanya berasal dari Padang Lawas saja, mereka ada yang dari dari Labusel, Labuhan Batu dan daerah lainnya.

“Saat ini Mahasiswa STAIBR yang menerima bantuan KIP-Kuliah sudah ada 35 Orang. Mereka terdiri dari Mahasiswa HKI, PS, PGMI dan PIAUD angkatan 2020-2022,” kata Ismail Nasution.

Ismail Nasution berharap agar kampus-kampus dibawah naungan Kementerian Agama dapat lebih di perhatikan lagi dengan menambah kuota Program KIP-Kuliah setiap tahunnya.

“Selamat datang di STAIBR. Semoga penelitiannya nanti mendapatkan hasil terbaik, dan juga menjadikan STAIBR semakin maju dan dikenal di masyarakat secara luas,” tandas Ismail Nasution. (Arief/HD).

TINGGALKAN KOMENTAR

Data Kampus

Website STAI BARUMUN RAYA

NSPTKI : 143121909021

Jl. Ki Hajar Dewantara No. 66 B, Sibuhuan
KEC. Barumun
KAB. Padang Lawas
PROV. Sumatera Utara
KODE POS 22763
TELEPON (0636)421052
FAX (0636)421052
EMAIL staibr.barumunraya@gmail.com

Maps Kampus