

Sibuhuan (STAIBR) ——- Memulai tahun akademik perkuliahan, sebanyak 170 mahasiswa baru Sekolah Tinggi Agama Islam Barumun Raya (STAIBR) Sibuhuan mengikuti Orientasi Pengenalan Akademik Kampus (OPAK) Tahun 2020/2021.
“Selamat bergabung dan melaksanakan OPAK kepada 170 mahasiswa kami. Pelaksanaan OPAK ini tertuang dalam SK Ketua STAIBR Nomor : 055/STAIBR-SK/IX/2020 tentang pelaksanaan orientasi pengenalan akademik kampus (OPAK),” kata ketua STAIBR Drs.H.Syafaruddin, M.A, saat membuka kegiatan OPAK, di Sibuhuan, Sabtu (5-9-2020).
Syafaruddin menyampaikan bahwa OPAK TA 2020/2021 ini mengusung tema “Mewujudkan Mahasiswa Yang Unggul Dan Religius” dan akan berlangsung selama dua hari sejak tanggal 05 s/d 06 September 2020.
“170 Mahasiswa ini terdiri dari beberapa Program Studi, yakni Prodi AS 12 orang, PS 44 orang, PGMI 95 orang dan PIAUD 19 orang,” tambah Syafaruddin.

Dikarenakan saat ini masih masa Pandemi, Syafaruddin berharap kepada seluruh mahasiswa agar tetap mematuhi protokol kesehatan, demi menjaga dan memutus mata rantai penyebaran virus ini.
Selaku ketua panitia OPAK H.Ismail Nasution, Lc.M.Th menyampaikan bahwa dari 170 mahasiswa yang mengikuti kegiatan OPAK, ada 4 mahasiswa baru merupakan mahasiswa penerima bantuan dari KIP.
“Ini menjadi kebanggaan bagi Kampus STAIBR, dan kiranya menjadi motivasi bagi lainnya, agar lebih banyak lagi mahasiswa yang menjadi penerima KIP,” kata Ismail Nasution.
Selain itu, tampak juga pemateri lainnya, seperti WK I H.Tolentino, MM, menjelaskan tentang Cara Belajar di STAIBR. BAAK H.MHD.Yunus Nasution,S.E.I. menjelaskan tentang administrasi kampus STAIBR. WK II Abd.Manaf Ht.Uruk, M.Pd menjelaskan tentang penulisan karya ilmiah. Dan Kepala IT Amsal Nasution, S.E.I menjelaskan tentang SIAKAD, E. Learning. (MAE)